Agenda Ibu Hamil

Agenda Ibu Hamil
Agenda Ibu Hamil

Agenda ibu hamil ini disusun agar memudahkan anda dalam memperisapkan persalinan, karena dengan perencanaan kehamilan dan kelahiran, anda sebagai seorang ibu akan lebih relaks dalam mempersiapkan segala sesuatunya.

Mungkin dalam agenda Ibu Hamil ini ada sesuatu yang terlewatkan atau bersifat fleksibel, anda bisa mengatur sesuai dengan kebutuhan atau adat yang berlaku di lingkungan keluarga anda.

Kapan waktunya ?
Apa Yang Harus Dilakukan
Minggu 0 - 8
  1. Hubungi dokter atau bidan untuk memastikan kehamilan anda dan kondisi kesehatan anda.

Minggu 8 - 12
  1. Hubungi dokter/bidan untuk memeriksa tekanan darah dan berat badan anda.
  2. Bila anda bekerja, beritahu pimpinan bahwa anda sedang hamil. Cari informasi tentang hak-hak anda sebagai pegawai dan kewajiban perusahaan anda.
  3. Kunjungi dokter gigi sehingga anda tidak perlu menjalani perawatan gigi selama kehamilan sampai setahun setelah melahirkan. Jangan lupa memberi tahu dokter gigi bahwa anda sedang hamil.
Minggu 12 - 16
  1. Bentuk tubuh anda sudah berubah akibat kehamilan. Mulailah membeli pakaian yang longgar dan bra khusus.
  2. Mulailah memilih tempat persalinan.
Minggu 16 - 20
  1. Kunjungi dokter/Bidan anda untuk pemeriksaan rutin.
  2. Usahakan untuk tetap aktif secara fisik. Olahraga ringan dan aktivitas fisik sehari-hari akan membantu anda tetap sehat dan bugar.
  3. Anda akan menjalani pemeriksaan USG (ultrasonografi) untuk pertamakalinya.
MInggu 20 - 24
  1. Bila suami tak dapat mendampingi anda, mulailah memilih pendamping saat persalinan.
  2. Mulailah merencanakan metode persalinan dan diskusikan dengan dokter atau bidan.
  3. Bila anda ingin berlibur, inilah kesempatan anda. Rancang dengan saksama. BIcarakan dengan dokter jika anda akan bepergian lebih dari satu bulan pada trisemester manapun kehamilan anda.
  4. Bawa catatan riwayat, kesehatan anda kemanapun anda pergi.
  5. Cek apakah auransi perjalana anda juga meliputi ibu hamil.
  6. Jika anda harus divaksinasi, bicarakan dengan dokter/bidan anda.
Minggu 24 - 28
  1. Periksalah kandungan anda ke dokter/bidan.
  2. Bicarakan dengan pimpinan mengenai cuti melahirkan. Bereskan pekerjaan dan delegasikan tugas-tugas anda hingga tidak terbengkalai selama anda cuti.
  3. Jika anda menjalankan tradisi tujuh bulanan, mulailah mempersiapkannya.
Minggu 28 - 32
  1. Kunjungi Dokter/bidan.
  2. Anda bisa memulai membeli berbagai keperluan bayi.
  3. Tulis rencana seputar persalinan anda dan diskusikan dengan pasangan anda agar ia tahu persis keinginan anda.
  4. Ikuti kelas senam Ibu hamil.
  5. Siapkan nama untuk Bayi anda,
Minggu 32 - 36
  1. Periksa kehamilan anda ke dokter/bidan.
  2. Jika anda memutuskan untuk melahirkan di rumah sakit, sempatkanlah untuk melihat ruang persalinan.
  3. Rencanakan rute perjalanan Anda ke rumah sakit. hitung lamanya perjalanan dari rumah ke rumah sakit, termasuk apabila lalu lintas macet.
  4. Siapkan berbagai perlengkapan yang dibutuhkan di rumah sakit kedalam dua tas besar; yakni untuk anda dan bayi. Simpan tas tersebut dalam mobil atau ditempat yang gampang terlihat.
  5. Buat daftar orang-orang yang perlu anda hubungi menjelang dan setelah persalinan.
Minggu 37- 40
  1. Kunjungi Dokter/bidan.
  2. Pastikan bensin mobil anda selalu dalam keadaan terisi penuh.
  3. Gantungkan kunci mobil cadangan dekat pintu.
  4. Persiapkan Charger atau ekstra batrei untuk ponsel anda.
  5. Bila anda sudah punya anak sebelumnya, aturlah orang yang akan menjaga anak Anda selama anda di Rumah sakit.
Minggu 40
  1. Persalinan Anda bisa terjadi kapan saja, Cobalah relaks selama menunggu.


Anda juga bisa mendapatkan agenda ibu hamil ini secara gratis dengan mendowlodnya fersi pdf dibawah ini.

Agenda Ibu Hamil.
READ MORE - Agenda Ibu Hamil

Makanan Ibu Hamil

Makanan Ibu hamil haruslah sehat dan bergizi karena akan berpengaruh langsung terhadap janin. Bobot ideal bagi bayi sehat yang Ibunya mengonsumsi makanan sehat adalah sekitar 3,18 Kg, sedangkan bayi dengan ibu bergizi rendah bobotnya hanya sekitar 2,78 Kg pada masa kelahirannya.

makanan ibu hamilGizi bagi ibu hamil ini bertumpu pada angka kecukupan gizi dan vitamin, misalnya saja kualitas darah sang ibu akan berpengaruh besar pada kehidupan janin, bayi bisa saja mengalami kematian karena anak secara fisiologis bisa tercekik karena tidak mendapatkan suplai oksigen yang cukup karena rendahnya tingkat sel darah merah sang Ibu, oleh karena itu Vitamin K harus tercukupi dengan baik dalam menu Makanan Ibu hamil.

Jika seorang ibu hamil kekurangan vitamin B, maka bayi akan cepat terserang penyakit beri-beri yang jika tidak cepat ditangani akan menyebabkan kematian pada bayi. Jika makanan ibu hamil kekurangan vitamin A, anak bisa mengalami kebutaan khususnya jika kekurangan ini sangat parah, atau dalam gejala ringan sang anak akan mengalami gangguan kornea.

Ibu hamil harus mengonsumsi sumber-sumber karbohidrat seperti gandum, nasi, biji-bijian, berbagai jenis buah dan sayuran dalam menu makanan sehatnya.
Makanan Ibu hamil hendaknya juga memenuhi sumber-sumber protein terkaya dengan kandungan asam amino yang sempurna, yakni protein hewani seperti daging sapi, kambing, ayam, ikan dan susu. sedangkan protein nabati bisa didapat dari sayuran, kacang-kacangan, buah-buahan kering.

Sedangakan sumber vitamin bagi makanan ibu hamil adalah sebagai berikut:








Vitamin A
















terdapat dalam kuning telur, susu, sayuran, buah-buahan dn ubi







Vitamin D















Terdapat dalam kuning telur, hati, ikan, dan terbentuk di bawah jaringan kulit yang langsung terkena sinar matahari pagi.







Vitamin C















terdapat dalam buah-buahan segar seperti jeruk, dan semua jenis buah-buahan yang masam, anggur, tomat. Vitamin C dalam makanan ibu hamil ini akan menghilang jika disimpan dan dipanaskan, dengan demikian hindari perasan buah-buahan dalam kaleng.







Vitamin B1















terdapat dalam biji-bijian yang tidak dibuang kulitnya secara total seperti gandum, nasi, susu sapi, telur ayam, hati, ragi, ikan dan buah-buahan yang berkulit keras dan berdaging.







Vtitamin B2















Biasanya Buah yang mengandung Vit B1 mengandung juga vitamin B2







Vitamin B6















Terdapat di dalam hati, daging, ikan, susu sapi, biji-bijian, kacang tanah.







Vitamin B12















terdapat dalam daging, ayam, ikan, susu, telur da keju







Vitamin K















Terdapat di sayuran berwarna hijau seperti kubis, sayuran ubi-ubian, sedikit di kuning telur, hati dan susu







Mineral















Makanan ibu hamil harus dilengkapi dengan sumber mineral, oleh karena sumber termudah adalah kecukupan air minum setiap harinya, baik air susu, buah-buahan, makanan laut, dsb.


Para Ibu yang mengandung harus senantiasa memperhatikan makanan dan minuman selama masa kehamilan dan menyusui supaya anak yang dikandung bisa tumbuh sehat dan mendapat kehidupan yang baik, demikian tips makanan ibu hamil.
READ MORE - Makanan Ibu Hamil

Menghitung Perkiraan Waktu Melahirkan

kalender lingkaran kehamilanDengan kalkulator kalender lingkaran dibawah ini, seorang wanita hamil bisa memprediksi kapan kira-kira ia akan melahirkan dengan memperhatikan kapan terakhir seorang wanita terlambat datang bulan atau Haid. Putarlah menggunakan mouse anda untuk melihat tanda panah berwarna merah kapan kira-kira anda terlambat bulan atau menstruasi terakhir yang berarti anda sudah memasuki trisemester pertama tanda awal kehamilan, setelah itu lihatlah garis lengkung berwarna merah yang bertuliskan "cukup bulan" dimana hari-hari kelahiran sang buah hati akan datang.



Cara menggunakan kalender lingkaran kehamilan tersebut adalah sebagai berikut:

* Anda akan melihat Panah yang berwarna merah dengan tulisan “Menstruasi Terakhir”. Arahkan Menstruasi Anda ke Tanggal pada hari pertama Menstruasi/Haid Terakhir (HPHT) Anda.

* Pada bagian berwarna merah dengan tulisan cukup bulan, maka range itulah anak Anda akan lahir. Dan Hari Perkiraan Lahir (HPL) biasanya ada pada bulan ke 40 yang ditunjukan oleh panah berwarna merah.

Contoh:
HPHT tanggal = 30 Desember 2010
HPL = 8 Oktober 2011

Jika dirasa aplikasi kalender kehamilan berbentuk lingkaran ini masih kecil, perbesarlah ukuran blog ini dengan menekan "CTRL dan tanda + (plus) pada keyboard komputer secara berulang-ulang untuk mendapatkan besar lingkaran yang ideal menurut anda, untuk mengembalikan ke ukuran normal, anda tinggal menekan kombinasi "CTRL dan tanda - (minus).

Anda juga bisa mempelajari perkembangan janin dan berat ideal yang dimiliki antara buah hati dan ibu, dengan demikian seorang ibu bisa mengatur dan merencanakan masa kehamilannya secara sehat. pada bagian terdalam adalah panjang rata-rata janin sesuai usia dalam kandungan.

Apabila anda menemui kesulitan silahkan meninggalkan pesan dibawah ini, sesegera mungkin kami akan menolong anda bagimana menggunakan kalender lingkaran kehamilan dan hubungannya dengan masa kehamilan anda.
READ MORE - Menghitung Perkiraan Waktu Melahirkan

Tanda-Tanda Kehamilan Pada Wanita

Tanda-Tanda KehamilanTanda-tanda kehamilan pada seorang wanita biasanya ditandai dengan terlambatnya periode menstruasi. Selain itu didapatkan tanda-tanda lain yaitu :
  • Nyeri atau payudara yang terasa membesar, keras, sensitif dengan sentuhan. Tanda ini muncul dalam waktu 1-2 minggu setelah konsepsi (pembuahan). Dalam waktu 2 minggu setelah konsepsi, payudara seorang wanita hamil akan mengalami perubahan untuk persiapan produksi ASI yang dipengaruhi oleh hormon estrogen dan progesteron, hal inilah biasanya yang dirasakan seorang wanita di awal kehamilan.
  • Mual pagi hari (morning sickness) umum terjadi pada triwulan pertama kehamilan. Meskipun disebut morning sickness, namun Tanda-tanda kehamilan berupa mual dan muntah dapat terjadi kapan saja selama kehamilan. Penyebab mual dan muntah ini adalah perubahan hormonal yang dapat memicu bagian dari otak yang mengontrol mual dan muntah. Gejala ini dialami oleh 75% wanita hamil.
  • Mudah lelah, lemas, pusing, dan pingsan adalah gejalaTanda-tanda awal kehamilan yang disebabkan oleh pelebaran pembuluh darah dalam kehamilan atau kadar gula darah yang rendah.
  • Sakit kepala pada umumnya muncul pada minggu ke-6 kehamilan yang disebabkan oleh peningkatan hormon.
  • Konstipasi (sulit BAB) terjadi karena peningkatan hormon progesteron yang menyebabkan kontraksi usus menjadi lebih pelan dan makanan lebih lambat melalui saluran pencernaan.
  • Perubahan mood karena pengaruh hormon, lihat kalender kehamilan anda, apakah anda seharusnya sudah haid?
  • Bercak perdarahan. Terjadi ketika telur yang sudah dibuahi berimplantasi (melekat) ke dinding rahim sekitar 10-14 hari setelah fertilisasi (pembuahan). Tipe perdarahan yang menyertai awal kehamilan umumnya sedikit, bercak bulat, berwarna lebih cerah dari darah haid, dan tidak berlangsung lama.

Jika tanda-tanda di atas nampak jelas maka dapat dipastikan anda telah mengalami periode pertama Tanda-Tanda Kehamilan Pada Wanita. Pelajari bagaimana menjaga kandungan anda sejak dini.

READ MORE - Tanda-Tanda Kehamilan Pada Wanita

Dukungan Nutrisi Bunda Untuk Melawan Toxoplasma

Dukungan Nutrisi Bunda Wajah Ibunda pucat melihat hasil tes darahnya, memang beberapa tahun yang lalu ketika Bunda masih SMA pernah terserang virus toxoplasma, namun bukankah hal itu telah lama berlalu dan sudah di terapi selama berbulan-bulan? jadi menurut ayah bukan soal yang harus dikhawatirkan.

Dugaan ayah keliru.

Hasil tes laboratorium menunjukkan IgG Anti Toxoplasma Positif /162 dan IgM Anti Toxoplasma Negatif /0,10. Ternyata angka tersebut yang membuat Bunda begitu cemas, Bunda menceritakan resiko dan ketakutannya terhadap rencana kehamilan yang kami buat.

Cerita bunda tentang pengaruhnya Virus Toxoplasma terhadap proses kehamilan begitu jelas dan lengkap, begitu lengkapnya sehingga tak perlu lagi ayah bertanya. Ayah sudah butuh panik untuk menghadapinya.

Lalu inilah urut-urutan kepanikan itu: Bunda pasti positif terkena virus toxoplasma lagi, jika virus tersebut menyerang disaat Bunda hamil, dapat menyebabkan keguguran atau cacat terhadap bayi. Lalu Ayah bayangkan prosedur penanganannya. Bunda harus menjalani terapi lagi untuk mematikan virus jahat tersebut, entah akan berapa kali ayah harus keluar masuk rumah sakit, mendaftar, menunggu, diperiksa dan mendengar perintah dari dokter. Di tahap ini saja sudah tidak sederhana ongkosnya, baik ongkos perasaan, pikiran dan tenaga.

Secara tenaga, Ayah harus melakukan pekerjaan dobel selama Bunda menjalani terapi. Secara pikiran, ayah harus mengalkulasi seluruh kerepotan rumah jika Bunda harus menginap di rumah sakit. Jika pun semua ini sudah teratasi, masih ada lagi beban perasaan, yakni, memandangi Bunda yang selalu dihantui ketakutan jika bayinya nanti terlahir tidak sempurna, pasti butuh ketabahan.

Detik itu, Ayah sungguh dicekam oleh sebuah kecemasan hebat, rumah terasa gelap, karena gelapnya pikiran Ayah. Padahal Bunda belum benar-benar ke rumah sakit dan diantara kami berdua tidak ada yang tahu apa arti angka hasil tes tersebut.

Satu minggu kemudian seorang Dokter kandungan menjelasakan bahwa IgG Anti Toxoplasma Positif /162 adalah angka yang menunjukkan dahulu Bunda memang mempunyai riwayat toxoplasma, dan IgM Anti Toxoplasma Negatif /0,10 adalah keadaan darah Bunda sekarang ini, Dokter Kandungan kami mengatakan bahwa “saat ini Bunda dalam keadaan sehat”.

Yang terpenting di saat ini adalah menjaga daya tahan Bunda agar mampu melawan serangan dari berbagai penyakit termasuk virus Toxoplasma tersebut, asupan gizi dan nutrisi sangat dibutuhkan agar Bunda tetap sehat selama masa kehamilan kelak, demikian nasehat dokter kala itu.

Mendengar perkataan Dokter, Seluruh kegentaran dan kecemasan itu, syukurlah berhenti sebagai bayangan belaka. Tetapi bayangan itulah yang memaksa Ayah melihat Bunda dengan cara yang berbeda.

Selama ini kesehatannya, kebaikannya, pekerjaannya, sering kuanggap biasa-biasa saja karena pikirku, begitulah memang seharusnya.

Namun tidak untuk hari ini dan seterusnya, setiap pagi ayah temani Bunda untuk sarapan dan meminum segelas susu hangat, sebuah kegiatan yang sudah lama ayah tidak lakukan, karena kesibukan aktivitas yang memaksa ayah untuk menundanya atau bahkan meniadakannya.

Ayah juga merelakan dua kucing kami untuk dipelihara orang lain, karena virus toxoplasma sangat mudah bersamayam dalam tubuh atau kotoran hewan peliharaan termasuk kucing, Bunda juga tidak pernah lagi makan makanan yang menurutnya belum matang betul untuk di konsumsi seperti sate, Kentucky dan makanan cepat saji lainnya.

Dukungan Nutrisi BundaMenu sehat sudah Ayah dan Bunda susun, seperti tersedianya sayuran dalam setiap menunya, daging Ikan laut dan bahan masakan lain yang termasuk dalam kategori 4 sehat 5 sempurna. Jadwal olah raga kami rancang bersama, Semua hal itu kami lakukan untuk mendukung nutrisi Bunda melawan Toxoplasma dan menjaga Anti Body yang Bunda miliki, demi buah hati impian kami berdua.

Kini tampak, bahwa semua itu bukan hal biasa. Ia adalah soal-soal yang luar biasa yang Ayah terlambat melihatnya. Namun kita bisa memulai lembaran baru seperti yang Ayah dan Bunda lakukan, semoga tulisan Ayah bisa menjadi pelajaran untuk Ayah dan Ibu di Indonesia.

Tulisan Ayah ini turut berpartisipasi dalam Lomba Blog NuB
READ MORE - Dukungan Nutrisi Bunda Untuk Melawan Toxoplasma

Kalender Kehamilan Tips Bagi Wanita Hamil

Kalender kehamilan ini sangat membantu para wanita mengetahui perkembangan janin sesuai usia kehamilannya, tips bagaimana menjaga janin dari awal kehamilan hingga mempersiapkan persalinan, semuanya terangkum dalam website ini.

Selain itu para ibu bisa mengetahui masa subur atau masa terbaik sesuai sirkulasi haidnya. Jadi mulai dari sekarang kami sarankan untuk memiliki kalender kehamilan pribadi yang bisa dipergunakan sebagai catatan dan acuan untuk mempelajari setiap perkembangan di dalam kandungan.

Manfaat dari kalender kehamilan.

Para calon ibu juga bisa belajar untuk mengetahui apa yang harus dan jangan dilakukan semasa mengandung, dengan bertambahnya umur kandungan, maka seorang ibu juga dituntut untuk semakin bijak dalam melakukan aktivitasnya, dengan pengetahuan yang cukup mengenai masa kandungan atau usia kehamilan, diharapkan para ibu bisa melahirkan bayi dengan selamat dan mendapatkan buah hati yang sehat.

Baiklah para ibu tercinta, saya ucapkan selamat dan semoga anda berbahagia selalu.
READ MORE - Kalender Kehamilan Tips Bagi Wanita Hamil
Kalender Kehamilan